Saat ini, infrastruktur dan teknologi penting menjadi faktor penggerak dunia. Pesawat. Rumah Sakit. Pabrik. Pusat data. Kendaraan. Jaringan listrik. Ini semua adalah kebutuhan vital sehari-hari manusia. Dan, perusahaan yang mengelolanya bergantung pada kami untuk membantu menyelesaikan beberapa tantangan terberat dalam pengelolaan tenaga listrik di planet ini. Di Eaton, fokus kami adalah upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan lingkungan melalui teknologi pengelolaan tenaga listrik yang lebih andal, efisien, aman, dan berkelanjutan.
Kami adalah perusahaan pengelolaan tenaga listrik yang menjalankan bisnis di lebih dari 160 negara. Kami memberikan solusi efisiensi energi yang membantu pelanggan kami untuk secara efektif mengelola tenaga listrik, hidraulis, dan mekanis agar lebih efisien, aman, dan berkelanjutan. Caranya, kami menyediakan berbagai alat agar semua orang dapat menggunakan tenaga listrik secara lebih efisien. Kami juga membantu perusahaan melakukan bisnis secara lebih berkelanjutan. Selain itu, kami juga mendorong setiap karyawan Eaton untuk menerapkan pola pikir berbeda tentang bisnis dan komunitas kita—serta dampak positif yang dapat diberikan kepada dunia.
Di Eaton, kami membantu memastikan bahwa semua kebutuhan penting dapat dipenuhi. D membuat tenaga listrik menjadi aman, efisien, dan andal, kami meningkatkan kualitas hidup semua pihak yang merasakan produk dan layanan kami. Kami memiliki kekuatan untuk menghadirkan perbedaan, dan kami terus melakukannya.